Semarang Indonesia– Bertempat di Auditorium II, Kampus III, Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang, Kamis (13/7), Fakultas Sains dan Teknologi (FST) menggelar pembekalan mahasiswa program Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) 1 dan 2 tahun akademik 2023-2024. Hadir memberikan sambutan sekaligus membuka acara, Dekan FST, Dr. Ismail, M.Ag. Dalam sambutannya disampaikan rasa syukur atas anugerah yang diberikan oleh Allah SWT sehingga pembekalan PLP dapat terlaksana dengan baik dan dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kelembagaan; Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Kerja Sama dan Alumni; Kepala Laboratorium Saintek Terpadu; Kepala Bagian Laboratorium Microteaching; Ketua dan Sekretaris Prodi Matematika; Ketua dan Sekretaris Prodi Biologi; Ketua dan Sekretaris Prodi Fisika; Ketua dan Sekretaris Prodi Kimia; narasumber; serta sejumlah 274 mahasiswa program PLP 1 dan 2.

“Alhamdulillah, bersyukur sekali hari ini dapat berkumpul dalam kegiatan pembekalan PLP 1 dan 2. Mudah-mudahan aktivitas hari ini mendapat rida Allah SWT. Terima kasih kepada para pimpinan dan panitia PLP yang telah menyiapkan setiap kegiatan dengan baik. Tidak lupa kami juga mengucapkan terima kasih kepada para narasumber, Ibu Wahyu Hidayah, M.Pd. dan Bapak Suyanto, M.Pd, yang merupakan guru-guru terbaik nasional,” ungkap Dekan FST.

Dekan FST juga menyampaikan bahwa kegiatan PLP 1 dan 2 tahun akademik 2023-2024 ini akan dilaksanakan pada 17 Juli sampai dengan 22 September 2023. Dengan waktu yang dipandang singkat mahasiswa praktikan akan mengalami berbagai proses dalam rangka mencapai tujuan empat kompetensi, yaitu pedagogik, kepribadian, sosial, dan profesional. Selain itu, kegiatan PLP 1 dan 2 ini juga bertujuan agar mahasiswa praktikan mendapatkan penguatan dalam implementasi Kurikulum Merdeka di sekolah mitra. Selajutnya, sambutan diakhiri dengan doa dan harapan kepada mahasiswa praktikan FST agar lancar dan sukses melaksanakan program PLP 1 dan 2 sehingga kelak dapat menjadi guru profesional.

Narasumber dalam pembekalan tersebut adalah Ibu Wahyu Hidayah, M.Pd., Kepala SMA Negeri 1 Limbangan Kendal Jawa Tengah. Adapun materi yang disampaikan adalah berkenaan dengan Kebijakan Pemerintah “Kurikulum Merdeka” yang meliputi: hakikat kurikulum merdeka, implementasi kurikulum merdeka, dan kebijakan pemerintah tentang kurikulum merdeka. Selain itu, dipaparkan juga tujuan asesmen kurikulum merdeka yang terdiri atas: tujuan asesmen, jenis-jenis asesmen, asesmen diagnostik, asesmen formatif, asesmen sumatif, perbedaan asesmen formatif dan sumatif, rapor SMA, dan asesmen pada P5.

Sesi selanjutnya adalah paparan materi dari narasumber kedua yaitu Bapak Suyanto, M.Pd. Pada kesempatan tersebut Bapak Suyanto menyampaikan materi yang berjudul Pengembangan Modul Ajar Kurikulum Merdeka yang meliputi: implementasi Kurikulum Merdeka untuk pemulihan pembelajaran; tiga pilihan implementasi Kurikulum Merdeka jalur mandiri; keunggulan Kurikulum Merdeka; tujuan pendidikan; capaian pembelajaran; tujuan capaian pembelajaran; agar terhindar menjadi guru toxic; cara guru belajar; ciri guru hebat; merumuskan tujuan pembelajaran; alur proses perancangan kegiatan pembelajaran; merumuskan TP dan ATP; kriteria ATP; ilustrasi alur tujuan pembelajaran; merancang pembelajaran; rencana pembelajaran; komponen minimum RPP; komponen minimal modul ajar; hakikat modul ajar; tujuan pengembangan modul ajar; kriteria modul ajar yang baik; dan alur penyusunan modul ajar. (Humas FST)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *