Semarang Indonesia – Kamis, 21 September 2023 even tahunan, Pekan Ilmiah Sains Islam Nasional VIII (PISIN) sukses digelar. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Fisika, Fakultas Sains dan Teknologi (FST), UIN Walisongo Semarang. Tahun ini PISIN digelar dengan mengusung tema “Mencetak Saintis Muda di Bidang Fisika sebagai Agen Solutif Inovatif Guna Bersinergi Merespon Era Society 5.0”.

Kegiatan PISIN VIII terdiri atas kompetisi, seminar nasional, bazar dan stand makanan. Untuk kategori kompetisi terdapat empat cabang yang dilombakan yaitu, Olimpiade Fisika Islam Nasional (OFIN) tingkat SMP/sederajat, OFIN tingkat SMA/sederajat, karya tulis ilmiah (KTI), dan robotik. Tercatat 138 peserta tercatat telah berpartisipasi mengikuti kompetisi pada babak penyisihan yang sudah diselenggarakan beberapa waktu sebelumnya secara daring. Sebaran peserta juga variatif tidak hanya berasal dari Semarang saja tetapi juga dari Serpong, Bogor, Pamekasan Madura, Tegal, Jepara, Kudus, Brebes, Blitar, Batam, Wonosobo,  Grobogan, Purbalingga, Tasikmalaya, Demak, dan Kendal. Ini menandakan animo siswa untuk mengikuti kompetisi ini cukup tinggi.

Berdasarkan penjurian hasil penyisihan diperoleh 47 finalis melaju ke babak final pada Kamis, 21 September 2023. Babak final digelar secara offline di Gedung Syarif Hidayatullah, Kampus 3, FST. Acara pembukaan diadakan di ruang teater dipandu oleh mahasiswa HMJ Fisika, dengan susunan acara: pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan sekaligus pembukaan acara oleh Dekan FST, doa, dan penutup.

Hadir secara langsung memberikan sambutan dan membuka acara adalah Dekan FST, Dr. H. Ismail, M.Ag. Dekan FST memberikan apresiasi terhadap penyelenggaraan kegiatan tersebut dan berharap acara berlangsung sukses, kompetisi dapat berjalan dengan baik, sehingga pada tahun-tahun yang akan datang PISIN dapat digelar dengan lebih meriah lagi untuk memfasilitasi siswa di jenjang SMP/sederajat dan SMA/sederajat untuk mengembangkan kemampuan di bidang sains dan teknologi. Setelah acara pembukaan acara dilanjutkan dengan seminar dan pelaksanaan final kompetisi. Untuk bazar dan stand makanan sudah dibuka pada pagi hari sebelum pembukaan dilaksanakan.

Acara seminar nasional bertema “Optimalisasi Peran Artificial Intelegence (AI) dalam mengembangkan sains yang Inovatif dan Solutif untuk Menghadapi Era Society 5.0” diselenggarakan di ruang teater. Narasumber dalam seminar tersebut adalah Moh. Hadi Subowo, S.Kom., M.T.I., dosen Teknologi Informasi UIN Walisongo dan Muhammad Ardi Khalif, M.Sc. dosen Jurusan Fisika UIN Walisongo. Seminar yang dipandu oleh moderator Muhammad Izzatul Faqih, M.Pd., Dosen Jurusan Fisika UIN Walisongo ini berjalan dengan seru dan menarik atensi para pembelajar fisika untuk menambah wawasan tentang peran AI dalam pengembangan sains.

Penjurian finalis di berbagai kompetisi juga tidak kalah seru. Pada kompetisi OFIN setiap finalis SMP dengan serius mengerjakan berbagai soal yang berhubungan dengan materi vektor; fluida; gerak dan hukum Newton; usaha dan energi; getaran, gelombang, dan bunyi; listrik dan magnet; cahaya dan alat optik. Finalis SMA pada cabang OFIN mengerjakan variasi soal dengan materi kinematika, mekanika, listrik magnet, termodinamika, gelombang, dan fisika modern. Sementara itu, pada cabang robotik finalis melakukan uji coba robot yang mereka ciptakan. Adapun kategori cabang robotik adalah: (1) kategori A, perlobaan robot bergerak; (2) kategori B, perlombaan robot manipulatif; dan (3) kategori C, perlombaan robot cerdas. Untuk KTI para finalis melakukan presentasi karya tulis berdasarkan tema “Inovasi Fisika di Era Society 5.0 dengan Menggunakan Kecerdasan Buatan untuk Menciptakan Energi Ramah Lingkungan” dengan subtema fisika, artificial intelligence, teknologi, robotik, dan energi terbarukan. Berikut ini adalah daftar para juara PISIN VIII. (Humas FST)

No.

Cabang Kompetisi

Juara
1. OFIN tingkat SMP/sederajat Juara 1:

M. Helga Firza Narendra dari SMP Cahaya Rancamaya IBS

Juara 2:

Hifani Dwi Arfiansyah dari SMP Negeri 1 Pamekasan

Juara 3:

Ruh Syafira C. dari SMP Negeri 1 Pamekasan

2. OFIN tingkat SMA/sederajat Juara 1:

Muhammad Isyqi M. dari MAS Al Hikmah 2

Juara 2:

Latifah Amalia dari MA Negeri 1 Jepara

Juara 3:

Randhika Haza Dwi H. dari MAN Insan Cendekia Serpong

3. Karya Tulis Ilmiah (KTI) Juara 1:

Kania Putri Baihakim dan Nazhirah Syafrial dari MA Negeri Batam

Juara 2:

Eni Zulfiyanti dan Meutia Syafitri dari MA Negeri Demak

Juara 3:

Mohammad Khirz El Jausyah dan Muchammad Nur Arifin dari MAS Tahfidz Yanbu’ut Qur’an Kudus

4. Robotika Juara 1:

Tim Manduworobo dari MAN 2 Wonosobo 2

Juara 2:

Tim Manduwo_Diengrobo dari MAN 2 Wonosobo 1

Juara 3:

Tim Robomint dari MTs Minhajut Tholabah