Semarang Indonesia – Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK) melaksanakan asesmen lapangan akreditasi Program Studi Pendidikan Kimia, Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Walisongo Semarang. Asesmen lapangan dilaksanakan pada 27-30 November 2023. Pembukaan asesmen lapangan diselenggarakan di Ruang Sidang, Gedung Kyai Shaleh Darat Rektorat kampus III. Hadir pada agenda asesmen lapangan adalah tim asesor Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK) yaitu Prof. Dr. Suyatno, M.Si. dari Universitas Negeri Surabaya dan Prof. Dr. Hari Sutrisno, M.Si. dari Universitas Negeri Yogyakarta. Acara pembukaan asesmen lapangan akreditasi LAMDIK tersebut dihadiri oleh segenap pimpinan UIN Walisongo Semarang.

Pada kesempatan tersebut, Dekan FST, Dr. Ismail, M.Ag. mengucapkan selamat datang kepada asesor LAMDIK. Selanjutnya disampaikan pula perkembangan Fakultas Sains dan Teknologi mulai dari penambahan program studi, sarana dan prasarana, serta prestasi mahasiswa dan dosen. Informasi tersebut disampaikan bersamaan dengan penayangan video profil fakultas. “Mohon bimbingannya Prof., masukan dan arahan Profesor akan kami gunakan sebagai pedoman untuk perbaikan Prodi Pendidikan Kimia, Fakultas Sains dan Teknologi, serta institusi UIN Walisongo Semarang dan berkontribusi untuk mewujudkan visi dan misi institusi,” ungkap Dekan FST.

Hadir secara langsung membuka asesmen lapangan adalah Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Kelembagaan, Prof. Dr. Mukhsin Jamil, M.Ag. Dalam sambutannya disampaikan bahwa UIN Walisongo Semarang selalu berupaya untuk melakukan penataan, pengembangan, serta membangun fondasi visi dan misi sebagai landasan pengembangan baik fakultas maupun program studi. Sesuai visi yang ditetapkan maka pada tahun 2038 diharapkan dapat terwujud. Selanjutnya dipaparkan pula bahwa dalam upaya mewujudkan visi dan misi berbagai upaya yang positif dan visioner telah dilakukan, di antaranya adalah pengembangan dan pembenahan pada berbagai sektor baik akademik maupun nonakademik. Cara yang ditempuh adalah dengan akreditasi, internasionalisasi jurnal, menjalin kerja sama dengan institusi di dalam dan luar negeri, perbaikan dan penambahan sarana prasarana serta hal lainnnya yang bersifat konstruktif.

Asesor LAMDIK, Prof. Dr. Suyatno, M.Si., dalam sambutannya menyampaikan bahwa kehadirannya bersama Prof. Dr. Hari Sutrisno, M.Si. adalah untuk silaturahmi dan melakukan asesmen lapangan di Prodi Pendidikan Kimia yang sebelumnya telah melalui tahapan asesmen kecukupan. Tujuan asesmen lapangan tersebut adalah untuk memotret dan klarifikasi data yang telah diunggah. Dalam asesmen lapangan tersebut prodi diperkenankan untuk menyusulkan data atau dokumen tambahan apabila ada yang belum terunggah. (Humas FST)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *